Kesejahteraan sosial adalah hak seluruh rakyat Indonesia. Oleh karenanya Negara membuat kebijakan guna mewujudkan kesejahteraan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia di mana tertuang dalam Pancasila sila ke-5. Salah satu bentuk kebijakannya adalah dengan adanya berbagi jenis bantuan sosial (bansos).
Mungkin kita sebelunya mersa ribet dengan proses mengurus bansos. Tapi karena zaman sudah semakin maju, kita sudah bisa dipermudah dengan adanya Aplikasi Kesejahteraan Sosial yang memungkinkan kita untuk mengurus administrasinya secara online.
Sebelum kita mendaftarakan diri di Aplikasi Kesejahteraan Sosial, pastikan kita sudah mengunduh aplikasi tersebut di Google Play Store atau di App Store.
PERLU DIINGAT!
Banyak aplikasi serupa yang bukan dari Kementrian Sosial. Agar kita tidak keliru, kami sudah menyiapkan link di bawah untuk mengunduh aplikasi Kesejahteraan Sosial yang resmi dari Kementrian Sosial.